Cara tampil good looking – Good Looking atau tampil terlihat baik adalah istilah yang kini banyak orang berlomba untuk tampil seperti itu. Tak terkecuali bagi perempuan jaman sekarang. Semua ingin berlomba-lomba untuk tampil menarik dan juga enak untuk mereka lihat.
Untuk terlihat menarik banyak orang rela merogoh uang yang mahal untuk memodifikasi tampilan mereka. Mulai dari kostum yang unik, dandanan, bahkan rela permak beberapa anggota tubuh agar terlihat menarik. Ini juga menjadi salah satu trend perempuan-perempuan masa kini yang tidak bisa untuk dikendalikan lagi.
Namun tampil menarik dengan merubah anggota tubuh melalui operasi plastik, sulam alis, dan juga beberapa cara ekstrem lainnya rupanya memberi dampak yang kurang bagus. Efek samping dari beberapa tindakan nekat tersebut dapat membuat perempuan banyak yang menyesal beberapa tahun berikutnya setelah mereka merasakan dampak negatifnya.
7 cara perempuan tampil good looking
Apa adanya
Good looking tidak harus anda tampil dengan mengada-ada. Melainkan anda dapat tampil dengan apa adanya diri anda. Bila memang memiliki hidung yang tidak terlalu mancung, maka anda juga dapat tampil apa adanya. Tidak perlu menambah ekstensi agar terlihat waw dan banyak orang lain suka.
Menjaga Kebersihan dan Merawat Diri
Cara selanjutnya agar tampil menarik ialah dengan menjaga kebersihan diri. Bagaimanapun keadaan anda, apabila dalam kondisi yang bersih maka dapat menunjang nilai good looking di mata orang sekitar anda. Menjaga kebersihan dapat anda lakukan dengan rajin mandi tepat waktu.
Mandi merupakan salah satu langkah untuk menjaga kebersihan diri. Mandi secara rutin minimal 2x sehari dapat membuat tubuh anda terlihat lebih bersemangat dari biasanya. Mandi dapat membuang berbagai debu, kotoran, dan juga kuman yang menempel pada permukaan tubuh.
Sedangkan merawat diri dapat anda lakukan dengan berbagai hal lain yang membuat tubuh tetap bugar dan bernutrisi. Salah satunya yaitu dengan mengonsumsi makanan yang mencukupi kebutuhan nutrisi tubuh anda.
Gunakan Pakaian yang Sesuai
Tampil good looking tidak harus menggunakan pakaian berbemerk dan serba mewah. Anda dapat tampil sederhana menggunakan pakaian apa adanya saja. Pakaian apa adanya dan juga sederhana akan nampak serasi bila anda menggunakannya sesuai dengan karakter pada diri anda.
Ramah dan suka senyum
Langkah selanjutnya agar nampak good looking bagi perempuan yaitu dengan bersikap yang ramah dan juga murah senyum. Sering menyapa orang dan juga murah senyum tidak akan menurunkan harga diri anda. Hal ini akan berlaku sebaliknya, anda akan lebih dihargai oleh banyak orang karena bersikap ramah dan juga suka senyum.
Hindari Gosip
Sebagian perempuan tentunya sangat hobi bahkan seluruh waktunya dapat habis mereka gunakan untuk menggosip. Padahal ini akan berdampak negatif bagi dirinya sendiri. Mengikuti tren untuk bergosip malah akan membuat celah baru bagi anda untuk menjadi bahan perbincangan selanjutnya saat anda tidak bersama dengan segerombolan orang tersebut.
Cukup dalam bermake-up
Menggunakan make up bagi sebagian orang merupakan hal wajib yang tidak bisa ditinggalkan. Namun, ada saatnya anda mengetahui betul tentang kapan waktu yang tepat menggunakan make up dan juga waktu yang tepat tanpa make up. Bila memang tidak bisa menghindari yang namanya make up, setidaknya anda dapat tampil menggunakan make up yang sederhana.
Mencintai Diri Sendiri
Rata-rata perempuan memiliki perasaan yang halus, bahkan, banyak diantara mereka yang rela menghabiskan waktunya untuk orang yang mereka cintai. Hal ini justru salah, karena terkadang apa yang kita berikan, apa yang kita korbankan kepada seseorang secara berlebihan akan membuat orang menjadi ill feel.
Sebaiknya luangkan waktu untuk lebih mencintai diri sendiri. Sehingga nantinya anda ada waktu bagi diri untuk istirahat dan tampil dengan percaya diri. Inilah yang akan membuat anda semakin tampil good looking.
Menjadi diri sendiri memang bukan sebuah perkara yang mudah. Banyak di antara perempuan yang ingin meniru perempuan lain yang mereka idolakan. Sehingga mereka lupa pada sejatinya diri mereka sendiri. Tetaplah menjadi good looking versi terbaikmu, hingga akhirnya dapat menemukan jati diri yang sebenarnya.